Budaya jalan-jalan yang unik di Jepang


Ditulis oleh Hafizah Khusni-san

Dengan kekayaan alam di Jepang, berkendara sepanjang pegunungan, mengunjungi perkotaan dan pedesaan sambil menikmati pemandangan empat musim yang indah dan mempesona adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan. Kalau sepanjang perjalanan panjang ini kamu tidak berkendara di jalan tol tapi berkendara di jalan nasional, kamu akan melihat banyak tanda “Michi no Eki” di sepanjang perjalanan.

Cara menikmati keseruan di kota Sano
https://www.halalmedia.jp/archives/16727/enjoy-muslim-friendly-town-sano-premium-outlet-mountain-welcomes-cats-best-gyoza-japan/

1

Jadi apa itu Michi no Eki? Michi no Eki (道の駅) secara harafiah berarti Roadside Station (stasiun pinggir jalan). Menanggapi meningkatnya motorisasi, mantan Menteri Pembangunan Jepang memutuskan untuk mendorong terwujudnya area layanan publik 24 jam. Michi no Eki adalah area peristirahatan yang dapat ditemukan di sepanjang jalan nasional, tersedia area parkir gratis, toilet dan informasi yang berguna, khususnya mengenai produk dan obyek wisata lokal. Sejak bulan April 1993 proses konstruksi Michi no Eki terus berjalan dan pada tahun 2016 telah dibangun 1093 Michi no Eki dan terdaftar di setiap prefektur di Jepang.
Karena konstruksi bangunan dikelola oleh pemerintah daerah dan fasilitasnya dikelola oleh lembaga swasta, setiap Michi no Eki memiliki keunikan tersendiri, khususnya dalam menampilkan obyek wisata lokal. Di kota Sano ada Michi no Eki yang disebut Domannaka Tanuma (ど真ん中田沼). Tanuma adalah nama sebuah distrik di kota Sano, sedangkan Domannaka berarti “tepat di tengah”. Distrik Tanuma di kota Sano adalah pusat kepulauan Jepang, demikian pemberian nama yang unik untuk Michi no Eki.

2

Beberapa hari yang lalu saya mengunjungi Michi no Eki Domannaka Tanuma. Ada beberapa kios yang menyajikan kuliner lokal, seperti kuliner khas Sano yang populer, Imo Furai. Ada toko roti, restoran Cina, toko gelato, Dango, Takoyaki dan masih banyak lagi. Semuanya belum bersertifikat Halal, namun saat ini kota Sano sedang berusaha meningkatkan kesadaran tentang Halal, dan juga mempersiapkan makanan Halal bagi wisatawan Muslim yang mengunjungi obyek wisata seperti Michi no Eki.

Salah satu atraksi utama di Michi no Eki adalah Ashiyu (足湯). Ashiyu adalah Onsen Footh Bath, di sini kamu bisa menikmati merendam kaki dalam air panas dengan gratis. Sumber air panas Ashiyu berasal dari Tanuma Onsen. Semua orang bisa merendamkan kaki yang letih dalam air panas untuk menyegarkan diri lagi setelah perjalanan jauh.

3

13903176_10208744285741769_5602991017658739690_n

Pengunjung sedang menikmati Ashiyu! Kaki anak saya belum bisa mencapai Onsen-nya :p

Setiap tahun ada beberapa acara yang diselenggarakan dengan waktu terbatas di Michi no Eki Domannaka Tanuma. Saat saya berkunjung, ada perawatan Doctor Fish di Fureai Hall. Biayanya 500 yen per orang untuk mencoba selama 8 menit. Sebenarnya ikannya bernama Garra Rufa, tapi seluruh dunia mengenal ikan ini dengan sebutan Doctor Fish, karena kebiasaan mereka menggigiti sel-sel kulit mati manusia. Hasil lain yang bisa didapatkan setelah mencoba perawatan spa ini adalah “Peeling Effect” dari pengangkatan sel-sel kulit mati, “Massage Effect” dari vibrasi yang terjadi saat ikan menggigiti kulit kita dan juga “Relaxing Effect” dari rangsangan yang menenangkan saat ikan mengigiti sel-sel kulit mati. Acara dengan waktu yang terbatas ini hanya ada pada bulan Mei sampai akhir  bulan September.

5

Pengunjung mencoba perawatan Doctor Fish Spa

Saya ingat pertama kali saya datang ke sini pada bulan November tahun lalu. Saya dalam perjalanan pulang dari Karuizama menikmati warna warni musim gugur bersama keluarga. Kami berencana makan Ramen Halal untuk makan malam di Nikkoken, Sano. Lalu kami melewati Michi no Eki lalu memutuskan untuk mampir, karena saya ingin menyegarkan kembali kondisi anak saya, karena saya tahu Michi no Eki selalu menyediakan toilet dan ruang bayi yang nyaman. Dan dugaan saya benar! Setelah selesai, kami menghabiskan beberapa menit menikmati keindahan cahaya lampu di sini. Selama musim gugur dan musim dingin, tempat ini membuka Garden Illumination (taman cahaya) dari 10,000 bola lampu dan lampu LED di Domannaka Tanuma. Selain pemandangannya indah, juga bebas biaya masuk!

6

Garden Illumination di Michi no Eki Domannaka Tanuma

Hal lain yang menarik banyak perhatian pengunjung, khususnya pengunjung lokal adalah sayuran dan buah-buahan murah! Di Michi no Eki Domannaka Tanuma kamu bisa beli sayuran dan buah-buahan segar yang dipanen di kebun lokal. Selain itu, kamu juga bisa beli oleh-oleh dan produk pilihan dari penjuru Jepang dan produk yang hanya bisa didapat di prefektur Tochigi. Tempat ini dipenuhi oleh warga lokal dan juga pengunjung dari kota lain karena saat itu adalah hari Respecting the Elders Day (hari penghormatan orang lanjut usia), hari libur nasional di Jepang.

7

Sayuran yang baru dipanen sedang dijual

Membicarakan tentang fasilitas, selain toilet dan ruang bayi yang nyaman seperti yang saya sebutkan di atas, di sini juga tersedia bilik EV. Pengendara kendaraan berpenggerak listrik bisa mampir dan melakukan pengisian ulang di sini. Isi ulang yang disediakan adalah 50 kW, tipe pengisian ulang cepat dan bisa isi ulang kendaraan selama 30 menit. Tapi harap diingat, bilik ini hanya buka dari jam 9.30 pagi sampai 19.00 malam.

8

Bilik EV di Michi no Eki Domannaka Tanuma

 

Bagi perokok, bisa merokok di area yang telah disediakan. Di Jepang kita tidak boleh merokok di ruang publik seenak yang kita mau. Namun, banyak area merokok yang telah disediakan agar tidak mengganggu masyarakat yang tidak merokok dan juga menjaga kebersihan lingkungan. Pada awal kedatangan saya di Jepang, saya sangat terkesan dengan masyarakat Jepang yang sangat taat pada peraturan. Sekarang saya sudah terbiasa dan menurut saya setiap negara harus menerapkan peraturan yang sama.

9

Area merokok di Michi no Eki Domannaka Tanuma

Michi no Eki bukan hanya tempat pemberhentian saat perjalanan panjang, Michi no Eki juga menyediakan tempat rekreasi yang menyenangkan dan mengesankan selama perjalanan menjelajahi Jepang.

Michi no Eki – Domannaka Tanuma

Tel
0283-61-0077
Address
366-2, Yoshimizucho, Sano-shi, Tochigi, 327-0313, Japan
Website
https://domannaka.co.jp/

Artikel Terkait

[card url=”https://www.halalmedia.jp/id/archives/16727/enjoy-muslim-friendly-town-sano-premium-outlet-mountain-welcomes-cats-best-gyoza-japan/”]

HALAL GOURMET JAPAN

メルマガ会員募集中

Tags: