“THE ICHIBAN” adalah acara TV yang disiarkan oleh stasiun televisi RTV, Indonesia. Dalam acara ini, anggota JKT48 mencari segala sesuatu yang “No.1 di Jepang” di berbagai daerah Jepang. Mereka akan mengunjungi tempat yang menarik seperti tempat yang “paling tua”, “paling besar” dan “paling terkenal” di Jepang, berdasarkan gambar yang diberikan. Host acara ini adalah Dwi Andhika, seorang aktor drama, dan Haruka Nakagawa yang selalu hadir pada setiap acara.

Baik bagi yang belum menonton maupun yang berdomisili di luar Indonesia pun dapat menonton video tersebut pada website resmi. Website ini juga berisi koleksi adegan yang dihapus dan galeri foto. Silakan akses website “THE ICHIBAN”! Dalam episode pertama, kali ini mereka akan mengunjungi Asakusa, Tokyo!

Tokyo – Website Resmi THE ICHIBAN:
http://theichiban.net/tour/tokyo

ichi_1_1

Kali ini mereka mulai dari depan bangunan dengan bata merah, Gedung Marunouchi, Stasiun Tokyo. Haruka Nakagawa, Shania Junianatha, dan Jessica Vania diberikan gambar Roller Coaster yang berjalan di depan bangunan tua bergaya Jepang. Batas waktunya 5 jam, lho! Sekarang Andhika dan ketiga anggota JKT48 akan mulai mencari bangunan yang terdapat dalam foto.

ichi_1_sub1

ichi_1_2

Salah satu bangunan khas Asakusa adalah Kaminarimon. Tempat ini sangat direkomendasikan sebagai tempat berfoto. Setelah melewati Kaminarimon, mereka jalan-jalan di Jalan Nakamise, dimana banyak toko kecil berjejeran. Nakamise memiliki sejarah 300 tahun, dan merupakan salah satu jalan belanja tertua di Jepang. Anggota JKT48 pun tertarik pada suvenir di depan toko-tokonya!

ichi_1_sub2

ichi_1_3

Di ujung Jalan Nakamise, ada kuil tertua di Tokyo, yaitu aula utama Sensoji. Tempat ini terkenal sebagai kuil yang peziarahnya paling banyak di Jepang, dan dikunjungi sekitar 30 juta orang setiap tahunnya. Di lokasi yang agak jauh dari aula utama, ada pagoda bertingkat lima, jadi pengunjung bisa menikmati pemandangan tradisional Jepang. Nakamise dan Sensoji juga sangat populer di antara wisatawan Muslim.

ichi_1_sub3

ichi_1_4

Setelah ketiga anggota JKT48 merasa lelah berjalan, akhirnya mereka pergi ke Sometaro, sebuah restoran terkenal yang menyajikan Okonomi-yaki dan Monja-yaki di Asakusa. Hal yang paling mengejutkan adalah Nenek Haruka muncul di sana! Mereka semua mencicipi Mochi-cheese Monja (harganya 730 JPY). Sayangnya, restoran ini belum menyediakan menu HALAL. Tetapi, “Peta Asakusa & Ueno” yang diterbitkan oleh HMJ berisi banyak restoran HALAL, jadi umat Muslim pun tidak perlu khawatir.

PETA ASAKUSA & UENO BAGI MUSLIM:
https://www.halalmedia.jp/archives/7905/asakusa-ueno-map-muslim-released/

Apakah anggota JKT48 bisa menemukan tujuan yang “No.1” sesuai dengan gambarnya? Silakan saksikan video dari link di bawah ini!

Tokyo – Website Resmi THE ICHIBAN:
http://theichiban.net/tour/tokyo

ichi_1_map

HALAL GOURMET JAPAN

メルマガ会員募集中

Tags: